Hasil Sidak Pelabuhan Roro Jago, Dishub Lingga Tahan Lori Angkut Kayu

Lori Kayu Dari Lingga
HARRIS BARELANG

WARTAKEPRI.co.id, LINGGA – Sidak yang dilakukan Kepala Dinas Perhubungan di Pelabuhan Roro Jagoh Dabo Singkep. Hasilnya, petugas menemukan satu truk lori mengangkut kayu.

Pelabuhan Roro Jago yang berada di Kabupaten Lingga merupakan salah satu pelabuhan tempat bersandarnya kapal roro dari Batam-Jagoh, atau Tanjungpinang-Jagoh dan Penarik-Jagoh. Dan biasanya kapal mengangkut kendaraan dan barang-barang kebutuhan masyarakat

Dan, pada sidak Selasa malam (30/1/2017) satu unit lori muatan kayu yang ingin nyebrang ke Batam melalui Pelabuhan RoRo Jago Dabo Singkep di periksa Kadishub Kabupaten Lingga.

” Memang benar ada sidak dan pengecekan kendaraan di pelabuhan Roro Jago yang saya pimpin langsung. Dimana ada 1 unit lori yang bermuatan kayu durian dan campuran kayu cepedak. Setelah kita konfirmasi kayunya masih boleh di jual ke Batam menurut praturan perhutanan,” ungkap Yusrizal (kadishub) via handpone.

Pengecekan rutin setiap kendaraan dan muatan harus terus dilaksanakan guna menekan angka penyeludupan barang-barang ilegal dan melanggar hukum.

” Ternyata lorinya tidak memiliki buku uji layak kendaraan. Kalau terkait masalah kayu sudah aman,” tutup yusrizal

Agenda sidak ini harus terus dilakukan supaya meminimalisir pelanggaran-pelanggaran dilaut.(ravi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

GALERI 24
PKP PROMO ENTENG